Lautan Awan dari Puncak Gunung Dempo Pagar Alam, Bikin Hati Adem Bestie!

Indah Maya Stefanie - Rabu, 01 Okt 2025 - 19:58 WIB
Lautan Awan dari Puncak Gunung Dempo Pagar Alam, Bikin Hati Adem Bestie!
Lautan Awan dari Puncak Gunung Dempo Pagar Alam, Bikin Hati Adem Bestie! - Foto net
Advertisements

NOTIS.CO.ID - Jika kamu termasuk wisatawan yang mencintai keunikan, Kebun Teh Gunung Dempo akan menyajikan beberapa pemandangan alam yang memukau dengan hamparan teh hijau yang sangat luas.

Ya, dengan keindahan kebun teh yang luas, lautan awan dan latar belakang Gunung Dempo sebagai gunungapi strato, dengan warisan budaya. Kebun teh Gunung Dempo dengan fasilitas bersejarah seperti pabrik teh dengan mesin-mesin klasik bak Belanda yang masih orisinil.

Jika kamu yang ingin berwisata ke Kebun Teh Gunung Dempo yang berada di Kota Pagar Alam, Sumsel, kamu akan menikmati pemandangan negeri diatas awan. Wisatawan bisa menikmati pemandangan perkebunan teh yang luas dengan latar belakang Gunung Dempo, menciptakan ilusi seperti berada di negeri di atas awan. 



Dari puncak Gunung Dempo, terlihat panorama lautan awan yang sangat luas dan indah, termasuk juga kawah gunung yang menawan. Kebun teh ini berada di ketinggian sekitar 1.520 meter di atas permukaan laut, sehingga udaranya sejuk dan memberikan suasana damai bagi pengunjung. Daya tarik lain saat wisata ke Kebun Teh Gunung Dempo dengan Budaya dan Sejarah.

Terdapat pabrik teh dengan fasilitas dan konstruksi bangunan yang masih mempertahankan suasana zaman Belanda, termasuk penggunaan mesin-mesin klasik yang masih orisinil. 

Di sekitar area Gunung Dempo, juga terdapat peninggalan sejarah berupa situs-situs megalit yang terjaga dengan baik, menunjukkan adanya perpaduan budaya dan alam.

Untuk mencapai kebun Teh Gunung Dempo dari Palembang ke Pagar Alam sekitar 7-8 jam dengan kendaraan pribadi. Setelah sampai Pagar Alam, menuju Desa Kampung IV sebagai titik awal pendakian. Jalan ke Kampung IV dari pusat kota agak berkelok dan melalui kebun teh. Jadi, jangan menunggu lama, wisata Kebun Teh Gunung Dempo akan memanjakan kamu!. (*)

Advertisements
Share:
Editor: Indah Maya Stefanie
Source:

Baca Juga

Rekomendasi

Advertisements